Archive for February 2013

JKT48 TEATER













Konbanwa, Malam semua, di kesempatan kali ini saya akan menceritakan pengalaman saya pada saat menonton teater JKT48. JKT48, siapa yang tidak tahu dengan idol group yang satu ini, yupz mereka adalah sister grup dari AKB48 idol group yang sangat terkenal di jepang. Buat yang belum tau dan pengen tau apa itu JKT48, silahkan langsung saja kunjungi websitenya di sini Oke langsung saja..

TIKET













Dimulai ketika kesekian kalinya saya mencoba peruntungan untuk mendapatkan tiket menonton teater, dan pada saat itu bukan hanya saya saja yg mencoba peruntungan tersebut, tapi 4 orang teman saya juga ikut mencobanya. 3 hari berlalu sejak saya mencoba kesempatan tersebut, dan tanpa diduga saya MENANG tiket untuk menonton teater team J! rasanya senang sekali waktu itu, penantian panjang pun akhirnya tiba hahaha… tapi sayang, 4 orang teman saya yg lain tidak mendapatkan tiketnya dan kami pun memutuskan untuk berangkat ke teater pada hari jumat 22 Februari 2013. Lalu bagaimana dengan 4 teman saya yang tidak menang tiket ? dengan modal nekat mereka juga ikut berangkat, karena terdapat tiket WL di teater yg belum tentu bisa didapatkan. Dan dengan tekad yg sudah bulat, Akhirnya kami pun berangkat….

THE JOURNEY


Hari yang ditunggupun tiba, kami pun berangkat dari bandung sekitar pukul 09.00. Rencana awal kami berniat berangkat menggunakan travel, tetapi karena budget yang kurang memadai akhirnya kami putuskan untuk berangkat menggunakan bis dengan jurusan kampung rambutan, Jakarta. Dan untungnya salah satu teman kami pernah tinggal di Jakarta jadi kami pun tidak terlalu khawatir akan tersesat di Jakarta. 3 jam perjalanan kami lalui sebelum akhirnya sampai di kota Jakarta, kesan pertama berada di Jakarta…. PANAS ! bener” beda dengan bandung, tapi tak apa demi JKT48 saya rela haha :D waktu kami tiba bertepatan dengan kumandang adzan dzuhur, dan kami pun bersegera mencari masjid terdekat untuk melaksanakan ibadah shalat jum’at. Selesai shalat jum’at kami pun memutuskan untuk mengisi perut kami dulu yang sudah keroncongan, lalu kami pun melanjutkan perjalanan ke teater JKT48 dengan menggunakan Bus Trans Jakarta. Ini adalah pengalaman pertama saya menggunakan trans Jakarta, sebenarnya trans Jakarta ini sudah cukup baik, nyaman dan murah, namun sayang akibat ketidakteraturan kendaraan lain yang menggunakan jalur trans Jakarta ini, membuat perjalanan agak terhambat, dan akhirnya kami pun sampai di mall tempat teater berada sekitar pukul 15.00.

THEATER













Setelah melalui perjalanan yang cukup melelahkan, akhirnya kami sampai juga di teater JKT48, rasanya lega ketika sampai di tujuan. Tapi 4 orang teman saya masih belum bisa bernafas lega, karena mereka masih harus mengantri untuk mendapatkan tiket, sedangkan saya hanya tinggal menunggu sampai loket penukaran tiketnya dibuka. selagi menunggu loket dibuka, saya menyempatkan untuk membeli DVD JKT48 yang kebetulan baru rilis, dan terdapat tiket handshake didalamnya haha :D tentu saja itu sangat istimewa bagi para fans, apalagi fans yang dari luar kota yang hanya bisa sekali dua kali pergi ke teater.  Setelah selesai membeli DVD, saya pun kembali menunggu, tak lama loket penukaran tiket pun dibuka dan saya pun langsung menukarkan email konfirmasi yang saya dapat dengan tiket masuk ke teater. Dan 1 jam kemudian akhirnya pintu masuk teater pun dibuka, rasanya lega sekali setelah lama menunggu. Kalau ditotal-total dari mulai sampai diteater s/d teater dibuka saya menunggu kurang lebih 3 jam, dan 3 jam itu saya lalui dengan berdiri sambil menonton layar besar yang ada di mall tersebut, karena saya tidak tega untuk meninggalkan teman” saya yang sedang mengantri tiket WL haha… dan yang saya sesalkan tidak terdapat kursi satupun, sehingga bisa dibayangkan capenya berdiri selama 3 jam -__- tetapi untungnya banyak member yang berlalu lalang di sekitar teater jadi agak sedikit memberi angin segar disela-sela menunggu, haha. Akhirnya kami semua bisa masuk teater termasuk 4 teman saya yang lain, lega rasanya akhrnya kami semua bisa masuk teater dan bisa menikmati pertunjukan.

THE SHOW















Di dalam teater terdapat 3 spot untuk menonton, spot kursi berwarna biru, spot kursi berwarna hijau, dan spot khusus di belakang untuk penoton yang berdiri. Dan saya kebagian di spot kursi berwarna biru di baris ke 3 yang hanya berjarak 2-3 meter dari panggung, haha sungguh beruntung :D sedangkan teman saya yang lain dapat spot di belakang yang khusus untuk penonton yang berdiri. Setelah sekitar 10-15 menit menunggu, akhirnya overture pun terdengar pertanda pertunjukan akan dimulai dan seketika semua penonton meneriakan mix dengan kompak dan semangat termasuk saya juga haha. Tak lama setelah itu, salah seorang member JKT48 yaitu Aki Takajo keluar dengan membawakan lagu Nagai Hikari diikuti member lainnya dan momen itu adalah momen yang paling berkesan buat saya xD karena bisa melihat langsung Aki Takajo yang notabene anggota AKB48 yang menjadi center di lagu “Kimi No Koto Ga Suki Dakara” dan “Nante Bohemian” :) . pertunjukan pun dimulai, beberapa lagu dari setlist Aturan Anti Cinta pun dibawakan oleh para member dengan ceria, semangat dan sangat baik, diselingi oleh “MC” yang membuat suasana menjadi semakin meriah dan ceria. Setelah kurang lebih 2 jam menghibur para fans, pertunjukan pun diakhiri dengan 3 lagu encore yang dibawakan oleh para member dan salam terakhir dari para member. Tidak berakhir sampai disitu, setelah petunjukan selesai para fans bisa melakukan “Hi-Touch” dengan para member JKT48, dan mungkin ini saat yang paling ditunggu-tunggu oleh semua fans, karena bisa berinteraksi langsung dengan para member dan bisa menyemangati langsung dari dekat :) . tapi yang saya sayangkan saya tidak bisa berinteraksi langsung dengan Oshi saya yaitu Ghaida, karena dia sedang promosi CD JKT48 di booth merchandise, tapi tak apa bertemu langsung saja sudah cukup hahaha. Dan rangkaian acara di teater pun berakhir dan saya kembali pulang ke kota bandung dengan perasaan senang sekaligus lebih termotivasi lagi.

Mungkin sekarang saya mengerti kenapa ada fans yang rela datang berkali-kali untuk menonton penampilan JKT48 di teater, karena para member memberikan “effort” yang maksimal dalam setiap penampilan mereka, dan itu sampai kepada fans yang menonton disana. Dan saya pun berencana ingin menonton penampilan mereka lagi, tidak dalam waktu dekat tentunya karena banyak hal yang harus dipertimbangkan *if u know what I mean* :))
Wednesday, February 27, 2013
Posted by Unknown

About Depapepe



















Halo acoustic friend, pada kesempatan kali ini saya akan mengulas tentang duo grup akustik favorit saya dari negeri sakura, yupz mereka adalah DEPAPEPE. . .! pasti masih asing di telinga..??? hehe , tapi lagu-lagu mereka sudah sering dimainkan loh untuk keperluan backsound acara TV,  dan jangan salah, mereka sudah pernah tampil di Indonesia loh, tepatnya di acara Java Soulnation 2011, dan tahun 2012 ini, mereka akan tampil lagi di Indonesia dalam acara Java Jazz Festival 2012 tepatnya  tanggal 2 maret 2012, pasti AF semua sudah tidak sabar menanti kedatangan mereka. . . termasuk saya, hehe.
Berikut ini sejarah singkat tentang DEPAPEPE yg dikutip dari om wiki, cekidotz…

DEPAPEPE (デパペペ) adalah grup musik berasal dari Jepang yang kedua personilnya memainkan gitar akustik. Nama DEPAPEPE sendiri berasal dari gabungan kedua nama pendek dari kedua personilnya. Yakni dengan menggabungkan kata overbite (artinya tonggos dalam bahasa Indonesia) dalam bahasa Jepang adalah Deppa, dan nama dari band Takuoka sebelumnya yaitu Derupepe. Dibentuk tahun 2002, mereka sempat mengeluarkan 3 album indie sebelum akhirnya mereka bergabung dengan label Sony Music. Mereka berhasil membuat debut major pada tahun 2005 dengan album mereka Let's Go! yang menempati urutan di 10 urutan teratas pada Oricon’s Instrumental Artist Debut Chart. Pada kenyataannya, mereka berdua tidak bersaudara, berbeda sekali dengan pendapat sebagian besar fans mereka. Dengan lagu yang mudah diingat, mahir memetik ritme dan penuh gaya semangat, lagu-lagu mereka kelihatannya populer di semua jenis kalangan. Dengan permainan yang cepat, bermain secara mulus, melodi solo, iringan yang energik dan cemerlang tanpa vokal, lagu malah terasa sudah lengkap. Depapepe mempunyai tingkat nada teknik gitar yang sangat lengkap dan kadang-kadang mereka memakai alat musik yang sangat mendasar seperti harmonika, dan lainnya yang dikomposisikan secara pas untuk menambah warna lagu. Lagu mereka secara teknis sulit tetapi kedua orang tersebut dapat memainkannya dengan sangat baik.

Nah DEPAPEPE ini terdiri dari 2 orang, yaitu pada lead ada Yoshinari Tokuoka dan pada rhythm ada Takuya Miura. Dan dari sejak dibentuk, mereka sudah berhasil menelurkan lebih dari 5 album dan beberapa single, waw hebat kan ??, dan semua lagu mereka cocok didengar oleh semua usia, di jamin gak nyesel deh….

Dan ini adalah lagu yang membuat saya langsung jatuh cinta sama DEPAPEPE, hehehe. Cekidotz…


Saturday, February 23, 2013
Posted by Unknown
Tag :

Zombie Apocalypse

Zombie, entah kenapa gue suka banget sama makhluk aneh, menjijikan, dan tak berakal yang isi pikiranya Cuma makan dan makan, apapun mereka makan, terutama orang orang yang bukan bagian dari mereka. Bisa dibilang gue lumayan addicted sama makhluk satu ini, sampe-sampe gue banyak koleksi film” yang bertemakan tentang zombie, film apapun itu asalkan ada zombienya gue pasti suka.

Dan sangking sukanya gue sama zombie, gue berandai-andai kalo di dunia ini kejadian zombie apocalypse kaya di film-film, virus T menyebar ke seluruh pelosok dunia, dan dalam hitungan jam dunia pun dikuasai oleh para zombie-zombie yang kelaparan, dan ada sekelompok survivor yang mencoba untuk bertahan hidup sambil menemukan cara buat ngembaliin dunia seperti semula, dan diantara para survivor-survivor itu ada guenya haha :D. pasti seru banget tuh, senjata api pun bisa di dapetin Cuma-Cuma, tinggal dateng aja ke markas militer, ambil senjata favorit, lock n load and ready for action :))

Tembak sana tembak sini, sambil ngelindungin orang yang kita cintai yang juga bagian dari survivor dan nyelametin belahan jiwa kita yang masih terjebak di antara ribuan zombie-zombie yang kelaparan. Dan dengan heroiknya kita berhasil nyelametin belahan jiwa kita, seperti D'leh yang berusaha nyelametin evolet dari tawanan bad guy di film 10.000 BC haha :D

Dan akhirnya kita berhasil nemuin vaksin/serum yang berfungsi buat mengembalikan zombie-zombie itu jadi manusia baisa, dan setelah beberapa tahun dunia pun mulai normal kembali berkat gue dan para survivor yang ikut ngebantuin misi ini. Sungguh khayalan yang indah sekali hahaha, gak tau kenapa gue berharap kejadian tersebut bisa bener-bener kejadian haha ;D
Thursday, February 21, 2013
Posted by Unknown
Tag :

Popular Post

Pageviews

Powered by Blogger.

- Copyright © 2013 Omoshiroi ! -Metrominimalist- Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -